Gubernur Diminta Tolak Pengusulan Karateker
Rabu, 08 Februari 2012 – 05:25 WIB

Gubernur Diminta Tolak Pengusulan Karateker
TIMIKA - Tommy Uamang, salah seorang tokoh pemuda Kabupaten Puncak, meminta Gubernur Papua tidak menerima usulan nama-nama karetaker bupati yang diajukan Pemda Puncak. Pasalnya, konflik horizontal di Kabupaten Puncak yang belum selesai sampai sekarang.
“Konflik dan masalah belum selesai, namun pejabat di Puncak sudah sibuk mengurus caretaker bupati baru di Puncak,” kata Tommy kepada Radar Timika, Selasa (7/2).
Tommy khawatir, bila pengusulan karateker ini diterima, konflik bukannya mereda, tapi bisa memicu kerusuhan yang berkepanjangan. Makanya kata dia, setelah situasi aman dan kondusif, barulah penjabat bupati Puncak ditunjuk.
Tak hanya itu, Pemda juga diharapkan bergandengan tangan dengan aparat keamanan baik Polri maupun TNI untuk menyelesaikan kasus pertikaian kelompok warga yang terjadi di Puncak. Juga bersama aparat keamanan kerjasama menelusuri dari mana senjata api diperoleh sehingga ada masyarakat di sana yang menggunakannya dalam bertikai.
TIMIKA - Tommy Uamang, salah seorang tokoh pemuda Kabupaten Puncak, meminta Gubernur Papua tidak menerima usulan nama-nama karetaker bupati
BERITA TERKAIT
- SMAN 8 Pekanbaru Jadi Sekolah Percontohan Tertib Berlalu Lintas di Riau
- Sungai Bengawan Solo Meluap, Empat Kelurahan di Kota Surakarta Tergenang Banjir
- Rano Karno Janji Bakal Rutin Berangkat Kerja Naik MRT dan Transjakarta
- Diterjang Longsor, 1 Rumah Warga di Pacitan Rusak Parah
- Hotel 101 Urban Glodok Jakbar Terbakar, Asap Masih Mengepul
- Dishub DIY Bakal Uji Coba Sistem Satu Arah di Plengkung Nirbaya Jogja