Gubernur Khofifah Ajak Masyarakat Rehabilitasi Hutan, Ini Tujuannya

Karena itu, dia ingin mengajak kepada semua pihak untuk bisa melakukakan rehabilitasi dan revitalisasi hutan dan mangrove semaksimal mungkin.
"Ayo lakukan penanaman dan penanaman kembali," ajak Khofifah.
Khofifah menjelaskan pembangunan infrastruktur di banyak negara saat ini menggunakan standar green infrastructure, green finance, dan pembangunan dengan pertumbuhan secara inklusif.
Khofifah berpendapat ini merupakan momen yang tepat untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia mampu mewujudkan negara yang hijau, ramah lingkungan, dan hutan.
"Hari ini dunia menunggu kita. G20 presidensinya adalah Indonesia, maka ada target menanam bakau sebanyak mungkin," imbuhnya.
Kepada IKA SKMA, dia berpesan agar terus melakukan hal-hal yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan hidup dan hutan.
Dia berharap IKA SKMA bersinergi dengan banyak elemen lain dan komitmen tidak hanya menjaga, tetapi memelihara dan melestarikan hutan.
Kerja sama dengan lembaga masyarakat desa hutan (LMDH) dan kelompok tani hutan (KTH) Merupakan sebuah keniscayaan.
"IKA SKMA ini merupakan pendekar-pendekar dari seluruh proses untuk menuju pembangunan Indonesia Hijau. IKA SKMA juga merupakan social capital yang luar biasa," pesannya.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mendorong masyarakat melakukan aksi mitigasi perubahan iklim melalui kegiatan rehabilitasi hutan.
- Gubernur Khofifah Mencairkan THR Guru di Jawa Timur Rp 412,6 Miliar
- Bu Khofifah Mengucap Hamdalah, Seluruh Guru PNS, PPPK, dan Non-ASN Bisa Tenang
- Ra Huda Desak Pemprov Jatim Perbaiki LPJU di Jalur Madura–Surabaya
- Datangi Pramono, Amnesty International Desak Soal Perubahan Iklim hingga Penanganan Banjir
- Investasi Cerdas Panel Surya Bisa Jadi Penyelamat Bumi, Berikut Faktanya
- Khofifah Terima Hadiah Ini di Hari Pertama Bertugas, Pengirimnya