Gubernur Lemhanas: Kolaborasi Kementan dan Kemendag Sangat Luar Biasa Menjaga Pangan

Terpisah, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo kembali menegaskan pertanian merupakan sektor yang sangat penting dalam menopang berbagai aspek, termasuk aspek ekonomi maupun pembukaan lapangan kerja hingga berjuta-juta.
"Karena itu strategi pembangunan pertanian harus mendukung ketahanan pangan dan peningkatan daya saing berkelanjutan," kata Mentan SYL.
Kementan, kata Mentan SYL, sudah memiliki cara bertindak, di antaranya peningkatan kapasitas produksi, diversifikasi pangan lokal, penguatan cadangan dan sistem logistik pangan, pengembangan pertanian modern dan gerakan tiga kali ekspor (gratieks).
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi meyakini Indonesia akan menjadi kekuatan ekonomi terbesar nomor 5 di dunia.
Artinya, percepatan ekonomi nasional mencapai 5,7 persen.
Karena itu, menurut Mendag Lutfi, ada beberapa hal yang harus dipacu.
"Pertama, kita bikin iklim investasi selalu menjadi yang terbaik. Kedua industrilisasi harus mencapai 29 persen pada 2045, dan yang ketiga pertumbuhan ekspor harus tumbuh baik," sebut Mendag Lutfi. (mrk/jpnn)
Gubernur Lemhanas Andi Widjajanto menyampaikan terima kasih kepada Kementan dan Kemendag yang berkolaborasi menjaga ketersediaan dan harga pangan
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- Lebaran 2025 Menceritakan Keresahan, Ekonom Nilai Perlu Evaluasi Ekonomi
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi