Gubernur Papua Lukas Enembe Ditangkap di Sebuah Restoran

jpnn.com - JAYAPURA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Gubernur Papua Lukas Enembe di Kotaraja, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua, Selasa (10/1).
Menurut pengamatan awak JPNN di Jayapura, Lukas terlihat ditangkap saat berada di salah satu restoran sekitar pukul 11.30 WIT.
Pria berusia 55 tahun itu dibawa ke Mako Brimob Polda Papua oleh rombongan penyidik KPK.
Seusai menjalani pemeriksaan singkat, Lukas Enembe digiring ke Bandara Sentani untuk diterbangkan ke Jakarta.
Setelah penangkapan Lukas, sejumlah simpatisan si gubernur tampak berkumpul di beberapa titik Kota Jayapura.
Puluhan orang juga melakukan aksi di Bandara Sentani.
Aparat kepolisian sudah siaga mengantisipasi aksi terkait penangkapan Lukas Enembe.
Lukas Enembe ditetapkan sebagai tersangka kasus gratifikasi Rp 1 miliar.
Setelah Gubernur Papua Lukas Enembe ditangkap, sejumlah simpatisan si gubernur tampak berkumpul di beberapa titik Kota Jayapura.
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Baru Menang Tender, Kontraktor Dimintai Rp 500 Juta, Alamak