Gubernur Rano Karno Perintahkan Satpol PP Copoti Spanduk Ratu Atut
jpnn.com - SERANG - Gubernur Banten Rano Karno menginstruksikan jajarannya untuk mencopot dan mengganti spanduk-spanduk yang masih menggunakan gambar mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah.
Perintah itu disampaikan Rano di sela-sela pelantikan dua pejabat Pemprov Banten setingkat eselon II di Pendopo Gubernur KP3B, Kota Serang, Jumat (14/8)
"Di Kasemen (Kota Serang) masih ada spanduk dengan gambar gubernur lama. Ganti, karena ini pemerintahan," kata Rano dilansir Radar Banten (Grup JPNN.com).
Ditemui setelah proses pelantikan, Rano mengaku akan memberikan waktu selama sepekan kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menertibkan spanduk tersebut.
"Kalau enggak bisa dalam satu minggu, Satpol PP turun aja," kata Rano.(bayu/radar banten/jpnn)
SERANG - Gubernur Banten Rano Karno menginstruksikan jajarannya untuk mencopot dan mengganti spanduk-spanduk yang masih menggunakan gambar mantan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
- Innalillahi, 4 Santri Meninggal Tertimbun Tanggul Kolam Roboh di Sukabumi