Gubernur Sultra Diminta Netral di Pilkada Konawe
Senin, 18 Februari 2013 – 02:05 WIB

Gubernur Sultra Diminta Netral di Pilkada Konawe
ANDOOLO - Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Konawe tinggal sepekan lagi digelar. Delapan pasangan calon sudah melakukan berbagai tahapan, termasuk kampanye terbuka yang berakhir Minggu (17/2).
Drs H Imran M.Si yang tak lain adalah kakak dari pasangan calon H Syamsul Ibrahim meminta kepada Gubernur Sultra H Nur Alam untuk netral di Pilkada Konawe, mengingat kapasitasnya adalah milik seluruh warga, termasuk delapan pasangan calon yang memperebutkan kursi Bupati dan Wakil Bupati untuk lima tahun ke depan.
"Kalau saya Gubernur, di Pilkada Konawe ini tidak akan memberikan dukungan kepada salah satu pasangan, mengingingat dari delapan pasangan tersebut adalah kader H Nur Alam. Untuk itu beliau sebaiknya tidak turun langsung untuk memberikan dukungan kesalah satu pasangan calon," kata Bupati Konsel kepada Kendari Pos (JPNN Group).
Kata Imran, H Nur Alam adalah Gubernur Sultra yang juga ditokohkan semua pihak, termasuk ke delapan pasangan calon. Bila gubernur mendukung penuh dengan turun langsung ke lapangan dalam rangka memenangkan salah satu pasangan calon, akan memunculkan kecemburuan dari pasangan lainnya.
ANDOOLO - Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Konawe tinggal sepekan lagi digelar. Delapan pasangan calon sudah melakukan berbagai tahapan, termasuk
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- Temukan Pangan Olahan Mengandung Babi, BPOM dan BPJPH Diapresiasi
- MPR Resmi Bentuk Organisasi Ini, Tugasnya Bantu Pemerintah Urus Masalah di Papua
- Pengurus DPP Partai Hanura Akan Dikukuhkan, Benny Rhamdani: Kami Undang Presiden Hingga Kepala Daerah