Gubri Rusli Terima Penghargaan Dari Kemenhut
Sabtu, 05 Januari 2013 – 21:55 WIB
Lebih jauh kata Gubri, pengelolaan DAS secara profesional merupakan penerapan pencegahan banjir disamping pengendalian kehutanan untuk menjaga ekosistem dan ekologinya. “Jadi ini harus dilakukan secara konsepsional dan terintegrasi dengan kerjasama lintas sektoral. Dengan demikian, kelestarian alam dapat menjamin mencegah terjadinya banjir, bencana dan abrasi, “ ulas Gubri.
Baca Juga:
Di samping itu tambah Gubri, pihaknya masih terus memperjuangkan agar pemerintah pusat terus memperhatikan seluruh potensi DAS di Riau terutama di sungai Siak Kota Pekanbaru, yang menjadi potensi ekonomi dan pariwisata yang sampai saat ini belum dikelola dengan maksimal bahkan belum tersentuh.
“Kita perlu menginformasikan potensi-potensi besar ini, agar menjadi perhatian pusat untuk mendukung program kita di daerah. Saya harapkan pengelolaan sungai betul-betul dapat dikelola secara baik dan profesional, “ himbaunya.(yud)
JAKARTA – Gubernur Riau HM Rusli Zainal, menerima penghargaan pengelolaan Daerah Aliran Sungai (DAS) dari Kementerian Kehutanan (Kemenhut),
BERITA TERKAIT
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus