Gula Rafinasi Siap Didrop ke Pasaran
Jumat, 21 Agustus 2009 – 18:28 WIB

Gula Rafinasi Siap Didrop ke Pasaran
BANDUNG--Direktur Jenderal (Dirjen) Perdagangan Dalam Negeri Departemen Perdagangan, Subagyo menjelaskan, pihaknya akan mengedarkan produk gula rafinasi di pasaran jika harga gula terus menunjukkan harga yang tinggi. Kebijakan ini disiapkan menyusul sikap sejumlah pabrik gula BUMN yang sudah diminta untuk menjual gula dengan harga rasional, tapi tak kunjung juga melakukan komitmennya.
"Padahal sejak beberapa waktu lalu kami juga sudah meminta kepada mereka untuk segera melaksanakan komitmen yang sesuai dengan surat edaran. Selain itu, di dalam surat edaran tersebut juga telah dijelaskan bahwa mereka sepakat untuk menjual gula dengan harga yang rasional,” ujarnya ketika ditemui di sela kunjungan kerja bersama Mendag di Pasar Induk Caringin, Bandung, Jumat (21/8).
Dengan kondisi demikian, Subagyo pun akhirnya menegaskan bahwa pihaknya tak segan untuk menyebarkan gula rafinasi di pasaran. “Menurut saya Depdag kali ini harus tegas. Jika mereka tetap tidak mau melaksanakan komitmennya, maka rafinasi akan masuk pasar. Kalau masih bandel, sekalian gula impor dimasukkan saja,” tegasnya.
Baca Juga:
Subagyo sempat menerangkan, memang di dalam surat edaran tidak disebutkan sanksi yang akan dikenakan kepada BUMN Pabrik Gula jika tidak melakukan komitmen. Namun, masih dikatakan Subagyo, seharusnya ada sanksi moral mengingat para pimpinan PTPN dan RNI di depan menteri menyatakan siap untuk bersedia melakukan komitmennya. “Seharusnya jangan begitulah. Berdagang juga harus tetap pakai hati nurani,” serunya.
BANDUNG--Direktur Jenderal (Dirjen) Perdagangan Dalam Negeri Departemen Perdagangan, Subagyo menjelaskan, pihaknya akan mengedarkan produk gula rafinasi
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang