Gumilar Bantah Pecat Dekan FK UI
Rabu, 11 Juli 2012 – 13:23 WIB

Gumilar Bantah Pecat Dekan FK UI
JAKARTA - Suhu politik di Universitas Indonesia (UI) kembali memanas. Ini setelah Dekan Fakultas Kedokteran (FK UI) Dr dr Ratna Sitompul diberhentikan secara resmi. Sebelum dipecat, Ratna pernah menerima surat teguran dari Rektor UI Gumilar Rusliwa Somantri. Ratna juga diduga jarang menghadiri rapat koordinasi dengan pimpinan universitas dan banyaknya pernyataan yang disampaikan berdampak pada UI. "Maka kami selaku rektor UI sebagai atasan langsung Dekan FK UI memberikan teguran tertulis kepada Saudara Ratna Sitompul, Dosen Luar Biasa yang merangkap jabatan Plh Dekan FK UI," jelas Gumilar.
Dalam surat bernomor 504/H2.R/SDM.01.01/2012 tertanggal 28 Juni 2012, Rektor Gumilar mengeluarkan teguran tertulis. Dekan Ratna diduga melanggar Pasal 3 butir 2 dan butir 8 Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.
Baca Juga:
"Sehubungan dengan dugaan pelanggaran disiplin Pegawai Negeri Sipil yakni mengucapkan sumpah atau janji jabatan dan melanggar memegang rahasia jabatan yang menurut sifatnya harus dirahasiakan," tulis surat tersebut.
Baca Juga:
JAKARTA - Suhu politik di Universitas Indonesia (UI) kembali memanas. Ini setelah Dekan Fakultas Kedokteran (FK UI) Dr dr Ratna Sitompul diberhentikan
BERITA TERKAIT
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam
- Ratusan Siswa SLTAK Penabur Jakarta Berlaga di Science Project Challenge 2025
- EF Kids & Teens Kini Menjadi English 1, Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK