Gumilar Bantah Pecat Dekan FK UI

Gumilar Bantah Pecat Dekan FK UI
Gumilar Bantah Pecat Dekan FK UI

Dijadwalkan pemilihan dekan segera dilaksanakan secara demokratis melalui Senat Akademik Fakultas. Hingga 3 Agustus 2012 telah terjaring 3 nama Calon Dekan FK UI yang nantinya dipilih salah satunya menjadi Dekan definitif.

 

Sementara itu, Ratna Sitompul menuding Rektor UI Gumilar Somantri menyalahi berbagai kesepakatan dan aturan soal pergantian dekan di lingkungan UI. "Saat ini ada lima dekan lain di UI yang juga sudah habis masa kerjanya. Namun mereka semua tidak diberhentikan karena memang sudah ada kesepakatan dan aturan mengenai itu," kata Ratna dalam konferensi pers di FKUI, Salemba, Jakarta Pusat, kemarin.

 

Ratna menyesalkan Humas UI yang berkali-kali mengatakan pemberhentian dirinya sebagai Dekan FKUI adalah hak prerogatif Rektor karena masa tugasnya sebagai Dekan FK UI memang seharusnya sudah berakhir pada April 2012. Dia juga menuduh Humas UI sengaja mengabaikan fakta bahwa langkah Rektor itu menyalahi kesepakatan Majelis Wali Amanah (MWA) dan Rektor dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada Desember 2011.

Rektor UI juga disebut menyalahi arahan Dirjen Dikti Kemendikbud pada Januari 2012, melanggar ketetapan MWA Maret 2012, dan menyalahi arahan Ketua Tim Transisi UI Anwar Nasution bahwa pergantian Dekan baru akan dilakukan sesudah pergantian Rektor UI pada pertengahan Agustus 2012.

JAKARTA - Suhu politik di Universitas Indonesia (UI) kembali memanas. Ini setelah Dekan Fakultas Kedokteran (FK UI) Dr dr Ratna Sitompul diberhentikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News