Guna Manusia, Persembahan Terbaru dari Barasuara
jpnn.com - PENANTIAN untuk karya terbaru Barasuara telah berakhir. Salah satu band rock paling bersinar tiga tahun terakhir itu hari ini (21/9) meluncurkan lagu terbaru berjudul Guna Manusia.
Lagu tersebut merupakan single pertama dari album ke-2 Barasuara yang akan dirilis beberapa bulan ke depan.
"Baru single, sebelum album," kata Kiki Aulia Ucup, manajer Barasuara saat dihubungi jpnn.com.
Sejak album perdana Taifun (2015), band yang terdiri dari Iga Massardi (vokal dan gitar), Gerald Situmorang (bass), TJ Kusuma (gitar), Asteriska (vokal), Puti Chitara (vokal), dan Marco Stef?ano (drum) itu mengalami beragam hal, perubahan, pikiran, dan perjalanan.
Hal ini yang kemudian menginspirasi lahirnya lagu Guna Manusia. Seperti pada lirik pembuka dalam lagu ini, yakni 'Nak, di permukaan yang tenggelam, kita melanjutkan kehidupan'.
"Banyak hal penting di sekitar kita yang terabaikan,” jelas Iga yang menulis lagu ini bersama Gerald.
Lagu Guna Manusia memotret pemikiran Barasuara saat ini. Mereka ingin lagu itu berkembang dan tumbuh secara organik, serta merta menjadi bagian dari penikmatnya.
"Kami semua sudah tidak di titik yang sama saat album ‘Taifun’ keluar tiga tahun yang lalu. Saya ingin penikmat musik kami bisa berkembang bersama Barasuara karena ini adalah perjalanan bersama,” lanjut Iga. (mg3/jpnn)
Lagu berjudul Guna Manusia merupakan hasil memotret pemikiran Barasuara saat ini.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Barasuara Berserah Diri Lewat Album Jalaran Sadrah
- Barasuara dan Marcello Tahitoe Siap Hebohkan Pensi Closing Kertas 21
- Dibantu Erwin Gutawa, Barasuara Kini Merayakan Fana
- Slank Hingga Barasuara Beraksi di Prost Fest 2022, Ini Jadwalnya
- Rumah Kita, Bukti Kecintaan Asteriska Terhadap Alam
- Iga Massardi dan Istri Positif Covid-19, Tanpa Gejala