Gunakan Joki, Peserta SNMPTN Diciduk
Kamis, 02 Juni 2011 – 08:33 WIB
Sejak kemarin, pihak panitia sudah merasa curiga karena pengisian data yang bersangkutan tidak sesuai dengan aslinya. Beny sang peserta SNMPTN bukan menuliskan namanya, melainkan nama orang lain yaitu Doni Nur Yuliadi yang mengikuti ujian di ruang Kuliah Umum (RKU) dua lantai 2 nomor ruangan 04.04. Begitu juga sebaliknya, Beny Saif bukan menuliskan nama dan datanya sendiri melainkan milik Doni Nur Yuliadi.
Baca Juga:
Berangkat dari kecurigaan itulah, pihak panitia selanjutnya melakukan penyidikan secara diam – diam dan begitu mengetahui memamg ada yang tidak beres, pihaknya langsung berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk melakukan penangkapan.
Tindakan memasang joki, kata Syamsul, adalah sebuah tindakan kriminal dan untuk penyelesaiannya, maka kasus tersebut akan diserahkan kepada pihak kepolisian supaya bisa mengungkap apakah ada keterlibatan orang lain (jaringan). Benny sendiri langsung dinyatakan gugur sebagai peserta SNMPTN. Dia juga diblack list untuk mengikuti seleksi tahun berikutnya.
”Kita sudah memberitahukan kepada panitia pusat tentang temuan ini. Kasus ini diharapkan menjadi pembelajaran bagi calon mahasiswa kedepan,”katanya. Lebih lanjut Samsul menambahkan bahwa berdasarkan hasil rekapitulasi data peserta ujian tulis SNPTN 2011 pada panitia lokal Banda Aceh, maka diketahui ada sebanyak 481 peserta ujian tidak hadir untuk mengikuti tes di Unsyiah.
BANDA ACEH–Diduga menggunakan jasa joki, seorang peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) diamankan panitia lokal pada
BERITA TERKAIT
- Santri Disabilitas di Bandung Terima Beasiswa Pendidikan Khusus
- Kuliah Tamu di BINUS University, Dosen FISIP UPNVJ Bicara soal Netnografi
- Siap-siap! Sumbangsih Cup 2025 Segera Digelar, Dijamin Seru dan Meriah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University
- Memutus Rantai Kemiskinan Lewat Pendidikan, BSI Maslahat Gandeng Ganesha Operation