Gunakan Metode E-Learning di UAS
Kamis, 06 Desember 2012 – 10:11 WIB

Gunakan Metode E-Learning di UAS
TASIK- Menyesuaikan dengan berkembang pesatnya tekhnologi informasi saat ini. SMK TI Dadaha Imformatik Tasikmalaya terus berinovasi guna meningkatkan kompetensi para muridnya. Hal ini dibuktikan dengan diterapkannya metode pembelajaran berbasis komputerisasi. Salah satunya diterapkan saat ujian akhir sekolah (UAS) yang dilakukan dengan cara e-learning.
Wakasek Kurikulum Andi Krisnandi SPd menjelaskan semua mata pelajaran kelas X dan XI diujikan menggunakan e-learning. Dengan tujuan untuk memperdalam keahlian di bidang tekhnologi infomasi. Terutama mengenai komputerisasi.
Baca Juga:
"Untuk menyesuaikan dengan perkembangan zaman juga. Dan nantinya mereka tidak canggung lagi untuk mengerjakan soal-soal tes yang memanfaatkan teknolgi informasi," ungkapnya saat diwawancara disela pelaksanaan UAS, Rabu (5/12).
Menurutnya metode ujian e-learning dinilai efektif untuk meningkatkan komptensi siswanya. "Setiap mata pelajaran diberi waktu 30 menit untuk mengerjakan. Setelah selesai ujiannya, hasil bisa langsung diketahui. Dan akan tahu juga siapa yang akan di-remidial. Sementara untuk kelas XII ujiannya kembali lagi ke ujian tertulis," tuturnya.
TASIK- Menyesuaikan dengan berkembang pesatnya tekhnologi informasi saat ini. SMK TI Dadaha Imformatik Tasikmalaya terus berinovasi guna meningkatkan
BERITA TERKAIT
- Gandeng Universitas Al-Azhar, Haier Dorong Peningkatan Pendidikan dan Kebudayaan
- Hadir di Jakarta, Turkish University Fair 2025 Diminati Pelajar dan Masyarakat
- HaiGuru Komitmen Tingkatkan Kompetensi Guru, Kuasai Teknologi AI
- PIS Buka Program Beasiswa Crewing Talent Scouting untuk Memperkuat SDM Pelaut
- SPMB 2025: Jalur Prestasi Jenjang SMP dan SMA Ditambah
- UTBK-SNBT 2025 Bocor, Peserta Pasang Kamera di Behel Gigi, Kuku dan Kancing