Gunung Anak Krakatau Berstatus Siaga, BMKG: Waspada Potensi Tsunami di Malam Hari
jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menetapkan status Gunung Anak Krakatau di perairan Selat Sunda naik dari waspada menjadi siaga.
Hal itu disampaikan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers secara daring pada Senin (25/4) malam.
Dwikorita mengatakan secara historis aktivitas Gunung Anak Krakatau pernah menimbulkan tsunami beberapa kali.
Karena itu, BMKG bersama Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) hingga kini terus memonitor perkembangan aktivitas Gunung Anak Krakatau dan muka air di Selat Sunda.
"Masyarakat diminta untuk waspada terhadap potensi gelombang tinggi atau tsunami terutama pada malam hari, sesuai dengan informasi yang disampaikan oleh BMKG," kata Dwikorita.
Selain itu, Dwikorita mengimbau kepada masyarakat agar tidak terpancing isu yang tidak bertanggung jawab.
"Mohon pastikan informasi hanya bersumber dari PVMBG-Badan Geologi dan BMKG serta BPBD setempat," ujar Dwikorita.
Diketahui, sejak 22 April 2022 anak gunung Krakatau sudah terlihat mengeluarkan abu vulkanik hitam ke wilayah Sumur dan Panimbang, Kabupaten Pandeglang.
BMKG menetapkan status Gunung Anak Krakatau di perairan Selat Sunda naik dari waspada menjadi siaga, simak selengkapnya.
- Prakiraan Cuaca Jakarta Jumat Ini, Hujan dari Pagi Sampai Sore
- BPDB Tangkap Ular Piton yang Masuk Rumah Pejabat Aceh Barat
- Prakiraan Cuaca Hari Ini: Waspada Potensi Hujan Petir di Wilayah Berikut
- Prakiraan Cuaca BMKG, Kota Besar Indonesia Diguyur Hujan Hari Ini
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 19 November: Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar di Indonesia
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 18 November, Hujan Ringan hingga Sedang di Mayoritas Wilayah Indonesia