Gunung Soputan Semburkan Abu, Petani Langowan Menjerit

Gunung Soputan Semburkan Abu, Petani Langowan Menjerit
Gunung Soputan Semburkan Abu, Petani Langowan Menjerit
TONDANO - Petani yang ada di Kecamatan Langowan Raya saat ini menjerit. Ini tidak lepas dari  bencana abu Gunung Soputan yang menerjang Langowan beberapa waktu lalu, dan berbuntut pada rusaknya tanaman yang saat ini mereka olah seperti rica, tomat, sayur-sayuran dan sejumlah tanaman lainnya.

 

Menurut salah satu petani asal Langowan Recky Kaligis, dirinya berharap gagal panen yang mereka alami saat ini bisa menjadi perhatian Pemerintah Provinsi dan Kabupaten Minahasa. “Saat ini kami benar-benar terpuruk  dan butuh bantuan bibit dan pupuk dari pemerintah,” ujarnya.

 

Lanjutnya, semburan abu Gunung Soputan beberapa waktu lalu telah mengakibatkan rusaknya area tanaman rica siap panen  milik keluarga.  Demikian diungkapkan oleh Jeffry Pay. Menurutnya,  petani yang ada di Langowan saat ini benar-benar mengharapkan bantuan.  “Apa yang dirasakan petani kiranya bisa juga dirasakan oleh pemerintah,”tegas Pay. (ylo)


TONDANO - Petani yang ada di Kecamatan Langowan Raya saat ini menjerit. Ini tidak lepas dari  bencana abu Gunung Soputan yang menerjang Langowan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News