Gurning Kantongi Kekuatan PSPS
Rabu, 25 April 2012 – 07:27 WIB
GRESIK - Persegres Gresik harusnya tidak akan mengalami kesulitan saat menghadapi PSPS Pekanbaru, di lanjutan Indonesia Super League (ISL) Kamis besok (26/4). Sebab, mereka punya kartu as untuk mengalahkan PSPS di kandang sendiri. Keberadaan Abdurrahman Gurning di kursi pelatih menjadi keuntungan bagi Persegres. Persegres sendiri memiliki rekor buruk saat bertemu dengan PSPS. Saat masih diarsiteki Freddy Muli, Uston Nawawi dkk harus menyerah dengan skor telak tiga gol tanpa balas. Gurning tidak ingin kekalahan tersebut berulang di Gresik. "Mereka biasa bermain mengandalkan serangan dari sayap. Kalau itu bisa kami hadang, tinggal menunggu bagaimana pemain menciptakan gol saja," tutur Gurning.
Sebagaimana diketahui, Gurning merupakan mantan pelatih PSPS. Dia-lah yang membawa PSPS promosi di musim 2008 silam. Sehingga, dia sedikit lebih banyak mengetahui ciri khas permainan PSPS. "Tapi mereka pasti juga tahu bagaimana karakter permainan yang saya bentuk," ujar Gurning ditemui usai latihan di lapangan timur stadion Petrokimia, sore kemarin (24/4).
Baca Juga:
Gurning membeberkan rahasia ciri khas permainan klub berjuluk Askar Bertuah itu. Menurutnya, karakter permainan PSPS tidak jauh beda dengan klub-klub asal Sumatera lainnya. Yaitu mengandalkan permainan keras yang memadukan unsur kecepatan pemainnya.
Baca Juga:
GRESIK - Persegres Gresik harusnya tidak akan mengalami kesulitan saat menghadapi PSPS Pekanbaru, di lanjutan Indonesia Super League (ISL) Kamis
BERITA TERKAIT
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024