Guru Dimutasi, Wali Murid Ancam Demonstrasi
Kamis, 04 April 2013 – 07:45 WIB

Guru Dimutasi, Wali Murid Ancam Demonstrasi
INDRAMAYU – Puluhan orang tua siswa SDN Margadadi IV Kecamatan Indramayu menolak mutasi yang menimpa salah seorang guru yang juga wali kelas 3, Wasilah SPd. Para orang tua siswa siap berdialog dengan Dinas Pendidikan terkait proses pemutasian yang dinilainya tidak masuk akal. Menurut Herman, para orang tua juga ingin dipertemukan dengan pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu terkait dengan telah diterbitkannya surat mutasi itu. Menurut mereka, proses mutasi itu mengacu pada 3 hal, yakni bila guru tersebut menjabat sebagai kepala sekolah, sudah lama berada di sekolah tersebut, malas bekerja dan melakukan pelanggaran yang fatal, sehingga perlu dilakukan pembinaan.
Mereka bahkan telah mengumpulkan tanda tangan dari orang tua siswa yang merasa anaknya dididik dengan baik dan disiplin oleh Wasilah. Perwakilan orang tua siswa, Herman mengatakan, tidak rela bila Wasilah dimutasi hanya karena laporan yang sepihak dan proses mutasi ini sangat mengada-ada.
Baca Juga:
“Kami para orang tua siswa ingin bertemu langsung dengan pelapor yang membuat ibu Wasilah dimutasi. Kami bangga punya guru seperti Ibu Wasilah yang bisa mendidik anak menjadi disiplin dan taat beribadah,” kata Herman.
Baca Juga:
INDRAMAYU – Puluhan orang tua siswa SDN Margadadi IV Kecamatan Indramayu menolak mutasi yang menimpa salah seorang guru yang juga wali kelas
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral