Guru Honorer di Indonesia Timur Bakal Mogok
jpnn.com, JAKARTA - Sekira 157 ribuan guru honorer K2 (kategori dua) tengah menunggu instruksi untuk mogok nasional. Walaupun begitu, sudah ada aksi mogok mengajar, salah satunya di Sulawesi Selatan.
Koordinator Wilayah (Korwil) Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Sulsel Sumarni Azis mengungkapkan aksi mogok nasional akan dilakukan begitu instruksi Ketum Titi Purwaningsih keluar. Estimasinya, 80 persen guru di wilayah Indonesia timur akan mogok.
"Ya, estimasi khusus guru di Indonesia timur 80 persen mogok. Kalau mereka serentak mogok mau diapakan negara ini. Murid masuk sekolah tanpa.guru," kata Sumarni kepada JPNN, Rabu (7/11).
Dia menyebutkan yang belum melakukan aksi mogok tetap bekerja seperti biasa. Tidak ada honorer K2 yang diberikan sanksi.
Dihubungi terpisah, Titi mengatakan sejauh ini belum ada instruksi mogok nasional. Namun, bagi daerah yang mau mogok dipersilakan.
"Sejauh ini teman-teman sebagian tetap bekerja. Belum ada laporan soal sanksi bagi honorer K2 yang ikut demo 30-31 Oktober," terangnya.
Titi menambahkan, saat ini pihaknya tengah fokus menempuh jalur hukum ke Mahkamah Agung. Di samping melakukan pendekatan dengan pihak Istana Negara.(esy/jpnn)
Ribuan guru honorer K2 (kategori dua) tengah menunggu instruksi untuk mogok nasional. Meski begitu sudah ada aksi mogok mengajar, salah satunya di Sulsel.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Andri Berharap Supriyani Guru Honorer Lulus PPPK 2024, Tes Sebelum Sidang Putusan
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- Kasus Guru Supriyani: Kapolsek Baito Dicopot Gegara Uang Rp 2 Juta, Kanit Reskrim Juga