Guru Honorer yang Gantung Diri Ternyata Jago IT

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Departemen Kominfo PB PGRI Wijaya mengungkapkan almarhum BH alias Boy merupakan guru honorer teladan.
Informasi yang diperoleh PB PGRI dari PGRI Jawa Barat, BH memiliki kemampuan ganda. Tidak hanya mengajar, dia juga merangkap sebagai operator.
"Almarhum ini jago IT," ujar Wijaya kepada JPNN.com, Kamis (7/10).
Dia menyebutkan hampir semua guru honorer merangkap jabatan di sekolahnya. Selain sebagai operator juga mengerjakan tugas administrasi.
Sementara di satu sisi kesejahteraan para guru honorer tidak seimbang dengan tugasnya.
Dia menjelaskan almarhum mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri karena beban yang kompleks.
Mulai dari musibah kebakaran, di mana rumah, uang tunai dan laptop untuk perlengkapan tes PPPK guru tahap I ikut dilahap api.
Belum lagi faktor lainnya yang makin membuat BH makin kalut.
PB PGRI mengungkapkan guru honorer yang gantung diri menjelang pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I ada guru berkinerja baik dan jago I.
- Penempatan, Mutasi hingga Jenjang Karier PPPK Harus Diakomodasi di RPP Turunan UU ASN
- Dua Honorer Ditangkap Polisi di Lokasi Berbeda, Kasusnya Sama
- 5 Berita Terpopuler: Perkembangan Terbaru RPP Manajemen ASN, Masih Misterius, Ada Kata Insyaallah
- Seleksi PPPK Tahap 2, Zamroni: Semoga Semua Honorer Terserap, Amin
- Peserta Seleksi PPPK Tahap 2 Jangan Datang 1 Jam Sebelum Ujian, Penting
- Dipastikan Banyak Honorer Gagal Seleksi PPPK Tahap 2, Bagaimana Nasib Mereka?