Guru Jalani Bimtek Kurikulum Baru
Senin, 25 Maret 2013 – 10:46 WIB
PALEMBANG--Tahun ini pemerintah akan menerapkan Kurikulum 2013, itu artinya berbagai hal harus dipersiapkan sedemikian rupa untuk mensukseskan pelaksanaan Kurikulum 2013. Salah satu upaya yang dilakukan yakni tenaga pengajar mesti terampil mengajar dengan kurikulum baru. Untuk itu, para guru di Kota Palembang akan mendapatkan Bimbingan Teknis (Bimtek) guna menunjang Kurikulum 2013. Direncanakan Bimtek guru akan dilangsungkan di beberapa tempat, antara lain SMAN 17, SMAN 1 dan SMAN 5. Nursyamsu menyebut, selain kepala sekolah dan wali kelas pihaknya juga akan melakukan Bimtek kepada 5 guru mata pelajaran salah satunya guru Bimbingan Konseling (BK). “Itu artinya, sekitar 126 guru akan menjalani Bimtek kurikulum baru. Kemudian 126 lagi kepala sekolah,” sebutnya.
“Kurikulum 2013 ini kan akan mengalami penyempurnaan pada Tahun Pelajaran 2013/2014. Oleh sebab itu, guru-guru yang ada di Palembang khususnya, akan menjalani Bimtek dengan kurikulum baru tersebut. Nanti akan kita sosialisasikan kepada para guru,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Palembang, H Riza Fahlevi, melalui Kepala Seksi Kurikulum, Nursyamsu, kepada koran ini, Minggu (24/3).
Baca Juga:
Ditambahkan dia, Bimtek yang nantinya akan disosialisasikan kepada guru-guru lebih diprioritaskan bagi wali kelas dan kepala sekolah. Akan tetapi, Bimtek belum bisa dilakukan karena hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan informasi lebih lanjut dari pemerintah. “Pemanggilan Bimtek untuk kurikulum baru belum ada informasi lanjutan dari pusat. Kemungkinan pasca Ujian Nasional (UN) baru bisa dilakukan,” terang Nursyamsu.
Baca Juga:
PALEMBANG--Tahun ini pemerintah akan menerapkan Kurikulum 2013, itu artinya berbagai hal harus dipersiapkan sedemikian rupa untuk mensukseskan pelaksanaan
BERITA TERKAIT
- Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ungkap 295 Ribu Guru Belum Sarjana, Solusinya Sudah Disiapkan
- Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Ganesha Operation Award 2024 Jadi Ajang Penghargaan Bagi Pengajar dan Alumni
- INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus