Guru SD Positif Corona, Wakil Bupati Begitu Cemas karena Ternyata…
jpnn.com, MIMIKA - Seorang guru SD di wilayah Sempan, Timika, Kabupaten Mimika, Papua, dinyatakan positif virus corona COVID-19.
Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob pada Senin (20/4) mengatakan guru tersebut diketahui masih mengajar saat mengalami gejala sakit.
"Yang sangat kami khawatirkan sekarang ini guru-guru dan siswa di sekolah itu, sebab berdasarkan informasi yang kami terima ibu guru yang sekarang ini sakit dan menjalani perawatan di salah satu rumah sakit sempat masuk mengajar dan bertemu dengan guru-guru yang lain maupun siswa di sekolahnya," kata Johannes.
Dia meminta para guru dan siswa di sekolah dasar tersebut segera memeriksakan kesehatan ke puskesmas atau fasilitas kesehatan terdekat.
"Tolong, bapak-ibu guru dan anak-anak yang pernah kontak dengan ibu guru itu segera melapor diri dan memeriksakan diri di Puskesmas terdekat," katanya.
"Tidak perlu malu-malu atau takut untuk memeriksakan diri. Penyakit ini bukan aib. Lebih awal memeriksakan diri jauh lebih bagus agar kita bisa mengetahui kondisi kesehatan kita," Johannes menambahkan.
Petugas penyelidikan epidemiologi dari Dinas Kesehatan Mimika Kamaluddin mengatakan bahwa menurut hasil penelusuran riwayat kontak pada pasien positif COVID-19 klaster Lembang, pasien 014 yang merupakan istri dari pasien 003 yang sudah meninggal dunia diketahui masih pergi ke sekolah untuk mengajar meski sudah mulai mengalami gejala sakit.
"Pada saat kami lakukan tracing (pelacakan) pasien 014, kami sudah mendata siapa-siapa yang melakukan kontak dengannya, ke mana saja dia bepergian sebelum masuk rumah sakit," katanya.
Seorang guru SD di Mimika, Papua, dinyatakan positif terserang virus corona jenis baru COVID-19.
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani