Guru SLB dan SMK Bisa Mendaftar Program Guru Penggerak Angkatan 4
Program tersebut dirancang untuk mendukung hasil belajar yang implementatif berbasis lapangan.
Oleh karena itu, Praptono menjelaskan 70 persen kegiatan dilakukan dalam bentuk on the job learning (belajar di tempat kerja).
Guru sebagai peserta PGP tetap bertugas mengajar dan menggerakkan komunitas di sekolah.
Sementara itu, 20 persen kegiatan dirancang dalam bentuk belajar bersama rekan sejawat.
Selanjutnya, 10 persen kegiatan dilakukan dalam bentuk pembelajaran bersama narasumber, fasilitator, dan pengajar praktik.
Sebagai informasi, tahap pertama, pendaftaran dan registrasi calon Guru Penggerak angkatan ke-4 akan dilaksanakan 22 Maret-24 April 2021.
Calon peserta melakukan pengisian biodata, esai, mengunggah dokumen, dan mengikuti Tes Bakat Skolastik (TBS).
Berikutnya, pada tahap kedua yaitu 5 Juli-28 Agustus 2021 akan dilakukan seleksi simulasi mengajar dan wawancara.
Pada angkatan keempat ini, tidak hanya dibuka untuk guru jenjang TK, SD, SMP, dan SMA. Namun, seleksi calon Guru Penggerak juga dibuka untuk guru jenjang SLB dan SMK.
- Dirjen Nunuk Dorong Semua Guru Ikut Organisasi Profesi, Manfaatnya Banyak
- Dirjen GTK Berharap Tidak Ada Kesalahpahaman soal Orprof Guru
- 5 Berita Terpopuler: BKN Bersikap, Nasib Honorer Tanpa Kode L Terungkap di seleksi PPPK, Cermati Penjelasannya
- Manipulasi Nilai, Antara Realitas Pendidikan dan Pencarian Kebenaran
- Seleksi PPPK Diperpanjang, Ini Langkah Pemkot Bengkulu
- 5 Berita Terpopuler: Ada Honorer yang Otomatis jadi PPPK Paruh Waktu, Sudah Tahu Gajinya, Insyaallah Sejahtera