Guruh jadi Pesaing Mega

Guruh jadi Pesaing Mega
Guruh Soekarno Putra di depan ratusan pendukung di kediamannya, daerah Brawijaya, Jakarta. Foto: Raka Denny/Jawa Pos.
JAKARTA - Megawati Soekarnoputri bakal mendapat penantang cukup seimbang dalam perebutan ketua umum PDIP mendatang. Pesaingnya juga mempunyai brand Soekarno, yakni Guruh Soekarnoputra yang tak lain adalah adik kandung Mega.

Guruh akan tampil serius untuk bersaing dengan kakaknya itu. Kemarin, dia mengadakan deklarasi pencalonan di kediaman pribadinya, Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kongres III PDIP yang bakal membawa Guruh dan Mega bersaing merebut jabatan Ketum PDIP 2010"2015 itu diselenggarakan di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, 4"9 April 2010.

"Saya menganggap pencalonan ini sebagai panggilan dan tugas saya," kata Guruh bersemangat. Ratusan pendukungnya yang juga kader PDIP langsung bersorak dan bertepuk tangan riuh mendengar penegasan tersebut.

Menurut Guruh, Megawati sebenarnya sudah mengisyaratkan tidak ingin kembali maju. Alasan paling mendasar adalah faktor usia. Kurang seminggu lagi, tepatnya 23 Januari, Megawati memasuki usia 63 tahun. Artinya, pada Pemilu 2014, usia Mega mencapai 67 tahun. Bahkan 68 tahun kalau acuannya sampai kepengurusan berakhir pada 2015. "Jadi, beliau (Megawati, Red) merasa sudah lanjut usia," tuturnya.

JAKARTA - Megawati Soekarnoputri bakal mendapat penantang cukup seimbang dalam perebutan ketua umum PDIP mendatang. Pesaingnya juga mempunyai brand

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News