Guruh: Sikap Politik LN Indonesia Kurang Tegas
Rabu, 30 Maret 2011 – 10:41 WIB

Guruh: Sikap Politik LN Indonesia Kurang Tegas
JAKARTA - Sikap Indonesia dinilai kurang tegas dalam kancah perpolitikan internasional. Salah satu contohnya adalah dalam menyikapi serangan Amerika Serikat (AS) dan sekutunya dengan mengatasnamakan PBB, ke Libya, yang terjadi beberapa pekan terakhir. Demikian diungkapkan Guruh Soekarnoputra, dalam salah sebuah acara, Rabu (30/3), di Jakarta.
Menurut Guruh, Indonesia mestinya dapat menunjukkan jati dirinya sebagai bangsa yang besar. "Berpijak pada konstitusi kita, menjaga perdamaian dunia adalah komitmen Indonesia sebagaimana tertuang dalam Pembukaan UUD," ujarnya.
Putra bungsu proklamator RI itu juga menegaskan bahwa ketidakjelasan sikap pemerintah sampai sekarang terhadap gejolak yang terjadi di Libya, tentu menimbulkan tanda tanya. Sebab sebelumnya, imbuh Guruh, Indonesia cukup diperhitungkan, terutama di awal masa kemerdekaan.
Apakah (itu berarti) Pemerintah SBY takut karena ada keterlibatan AS dalam serangan ke Libya? "Oh, saya tidak ingin menyimpulkan demikian," tukas Guruh melanjutkan pembicaraan. "Hanya, itu tadi, sikap kita sebagai negara yang besar harus jelas," tandasnya menegaskan.
JAKARTA - Sikap Indonesia dinilai kurang tegas dalam kancah perpolitikan internasional. Salah satu contohnya adalah dalam menyikapi serangan Amerika
BERITA TERKAIT
- Berbelasungkawa Meninggalnya Paus Fransiskus, Hasto: Beliau Tokoh Perdamaian Dunia
- Pemda Ogah Usulkan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu, BKN Pastikan NIP Tidak Diterbitkan
- KSBSI Pastikan Aksi May Day Bakal Berlangsung Damai Meski Suarakan Upah Bermasalah
- Ketum GP Ansor: Ganggu Ketahanan Pangan, Hadapi Banser Patriot!
- Mantan Penyidik KPK yang Dijuluki Raja OTT Dilantik Jadi Deputi di BPH
- Minta Harga Kontrak Baru Formula E Diturunkan, Pramono: Kalau Mau Diperpanjang, Dimurahin Dong