Gus Choi Nilai Tepat Sertifikasi Halal Diurus Kemenag, Biar MUI tak Tuai Tudingan

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem Effendy Choirie atau Gus Choi menyambut positif proses peralihan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) ke Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kemenag.
Gus Choi mengatakan tugas sertifikasi halal lebih bagus diurus oleh lembaga khusus seperti BPJPH.
Urusan sertifikasi, lanjut dia, bisa lebih profesional dan membuat MUI bebas dari tudingan.
Misalnya, tuduhan secara diam-diam ke MUI menjadi tempatnya uang dari mengurus sertifikat halal.
"MUI itu bukan lembaga negara, maka urusan perhalalan dalam hal ini harus diurus negara, bukan swasta. Nah, perpindahan itu sudah baik," kata Gus Choi dalam keterangan persnya, Senin (14/3).
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) itu berharap peralihan kewenangan sertifikasi halal bisa dilakukan dengan baik.
"Ada masa transisi dari MUI ke Kemenag ini perlu juga dituntaskan. Intinya, soal kewenangan diselesaikan di antara mereka (MUI dan Kemenag, red)," kata Gus Choi.
Sementara itu, kata dia, terkait kontroversi logo di label halal sebaiknya diselesaikan dengan kepala dingin.
Ketua PPP NasDem Gus Choi menyambut positif proses peralihan sertifikasi halal dari MUI ke Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kemenag.
- Hampir Separuh Pelamar PPPK Tahap 2 Kemenag Dinyatakan TMS, Waduh
- Kritisi Surat Edaran Pemotongan Dana BOS Madrasah, HNW: Tidak Sejalan dengan Inpres
- Genjot Pemberdayaan Ekonomi Umat, Kemenag Gandeng Kemendes PDTT
- Ketua MUI Palu Desak Kapolri Percepat Penanganan Kasus Ini
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat melalui FGD Penyusunan Kebijakan
- Kemenag Ajak Media Massa Terapkan Nilai-nilai Baik dalam Siaran Agama Ramadan