Gus Choi Rayu Yenny Wahid Gabung NasDem
Rabu, 17 April 2013 – 22:17 WIB

Gus Choi Rayu Yenny Wahid Gabung NasDem
JAKARTA - Bekas kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Effendi Choirie mengajak Ketua umum Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB), Yenny Wahid menyalurkan aspirasi politiknya ke Partai Nasional Demokrat (NasDem).
“Saya berharap Mbak Yenny membawa aspirasi politik dan pendukungnya ke Partai NasDem. Sebab di NasDem banyak santri dan kader Gus Dur yang telah bergabung,” klaim Effendi Choirie, di Jakarta, Rabu, (17/4).
Pria yang disapa Gus Choi menjelaskan sejumlah kader NU dan PKB yang telah dipecat Muhaimin, terutama di Jawa Tengah dan Timur banyak yang menjadi pengurus dan calon anggota legislatif (Caleg) Partai NasDem.
“Banyak sekali, para Gus Durian yang telah dipecat PKB masuk ke NasDem, terutama Jawa Tengah dan Jawa Timur,” ujarnya lagi.
JAKARTA - Bekas kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Effendi Choirie mengajak Ketua umum Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB), Yenny
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi