Gus Din: Zulhas PAN Berhasil Gabungkan Tiga Kekuatan Politik
jpnn.com, JAKARTA - Politikus muda Partai Amanat Nasional (PAN) Syafrudin Budiman menilai Rakornas Pemenangan Pemilu di Semarang, 25-27 Februari 2023 terbilang sukses.
Menurut dia, Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) berhasil menggabungkan tiga kekuatan politik (Combine Political Power).
Dia menilai Bang Zulhas mampu menggabungkan tiga kekuatan politik yang ditandai dengan kehadiran Presiden Jokowi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Menteri BUMN Erick Thohir. Ketiganya hadir secara bersamaan di Rakornas PAN.
“Bang Zulhas, Ketum DPP PAN jeli dalam menyusun kekuatan politik nasional di arena Rakornas PAN di Semarang. Simbol Jokowi, Ganjar, dan Erick yang sejalan dan sevisi dengan perjuangan PAN adalah Combine Political Power yang nyata,” ujar Syafrudin Budiman di Jakarta, Kamis (9/3/2023).
Menurut Gus Din sapaan akrab Syafrudin yang juga Bacaleg PAN DPR RI Dapil DKI Jakarta I (Jakarta Timur) ini, Presiden Jokowi adalah representasi pemerintah, Ganjar Pranowo adalah representasi kaum nasionalis di Jawa Tengah, dan Erick Thohir representasi kalangan profesional yang didukung basis Nahdlatul Ulama (NU).
“Kedekatan PAN dengan Capres - Cawapres Ganjar-Erick yang dekat dengan Presiden Jokowi memiliki nilai kekuatan yang tinggi. Bargaining PAN dalam Pilpres 2024 makin nyata dan memiliki posisi tawar yang kuat,” ujar Gus Din yang juga Ketua Umum Perhimpunan UKM Indonesia ini.
Gus Din mengatakan jika penggabungan tiga kekuatan politik nasional ini terus berlanjut di Pilpres 2024 tentu menguntungkan PAN.
Partai berlambang matahari ini memiliki kapasitas dan kapabilitas sebagai partai yang dilirik sebagai kendaraan Capres - Cawapres 2024.
Politikus muda PAN Syafrudin Budiman menilai Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) berhasil menggabungkan tiga kekuatan politik. Simak penjelasannya.
- Elektabilitas Toni Uloli-Marten Taha Makin Moncer di Pilgub Gorontalo versi TBRC
- Isrullah-Usman Merangkul Semua Golongan, Layak Dijadikan Contoh Dalam Berpolitik
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Jelang Pencoblosan, Rudy Mas'ud-Seno Aji Bakal Jadi Pemenang di Pilgub Kaltim
- Ruang Politik Anak Muda Jakarta: Berani Bersuara dan Berekspresi di Pilkada Fest 2024
- Ustaz Diyansyah Permana Ajak Umat Islam Menjaga Pilkada 2024 yang Aman-Damai