Gus Dur Layak Digelari Pahlawan Nasional
Kamis, 31 Desember 2009 – 09:58 WIB
JAKARTA -- Mantan Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur diusulkan mendapat gelar sebagai Pahlawan Nasional. Usulan itu antara lain disampaikan oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP), seperti yang diungkapkan Wakil Sekjen DPP Romahurmuziy kepada JPNN, Kamis (31/12).
Menurutnya Gus Dur adalah bapak bangsa yang pantas mendapat gelar tersebut. Sekretaris Fraksi PPP DPR RI ini menilai, Gus Dur berperan luar biasa dalam membangun fondasi masyarakat sipil dan toleransi kehidupan beragama.
Baca Juga:
Dia juga memberikan penilaian, Gus Dur selama ini konsisten dalam upaya membangun multikulturalisme dan perdamaian abadi atas dasar humanisme universal. "Karena itu, gelar sebagai pahlawan nasional sangat pantas dianugerahkan kepada beliau," kata politisi yang akrab dipanggil Romy ini.
Sekjen DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta mengatakan, kepergian Gus Dur membuat bangsa Indonesia tidak saja kehilangan seorang intelektual dan pemikir. Tapi terutama kehilangan seorang tokoh dan simbol demokrasi. "Kita sangat berduka atas kepergian beliau," ujar Wakil Ketua DPR RI ini. (har/jpnn)
JAKARTA -- Mantan Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur diusulkan mendapat gelar sebagai Pahlawan Nasional. Usulan itu antara lain disampaikan
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
BERITA TERKAIT
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad