Gus Jazil: Potensi Gresik dari Industri Sampai Kota Santri

jpnn.com, GRESIK - Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid mengatakan Kabupaten Gresik, Jawa Timur, merupakan wilayah yang memiliki banyak potensi.
Menurutnya, Gresik telah ditetapkan sebagai daerah industri sehingga di kabupaten ini semua industri ada.
“Di sini banyak pabrik yang memproduksi berbagai barang, dari barang ringan hingga berat," kata Jazilul saa tatap muka dengan berbagai tokoh masyarakat di Kabupaten Gresik, Sabtu (14/11).
Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengatakan zemua aktivitas industri di Gresik untuk memenuhi kebutuhan nasional.
"Semua industri yang dibutuhkan bangsa ini ada di sini," jelasnya.
Pria yang karib disapa Gus Jazil itu mengatakan Gresik tidak hanya kaya dengan indusrti.
Kabupaten ini dilihat dari sosiologinya adalah masyarakat yang berakar dari kultur dan agamis.
“Dari sinilah Gresik disebut sebagai kota santri dan kota wali. Di sini banyak makam dari para penyebar agama Islam," terangnya.
Dalam kesempatan itu, Gus Jazil mengingatkan masyarakat bahwa pada 9 Desember 2020 nanti akan digelar Pilkada Serentak. Termasuk di Gresik, yang juga menggelar pilkada.
Gus Jazil puji Kabupaten Gresik sebagai daerah industri yang memenuhi kebutuhan nasional. Ia berharap perekonomian meningkat dan masyarakat dapat sejahtera.
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Tabrakan Bus vs Mobil di Jawa Timur Menewaskan 7 Orang