Gus Jazil: Santri Harus Gemar Membaca
jpnn.com, GRESIK - Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid mengatakan para guru memiliki tugas mulia dan berat. Oleh karena itu, seorang guru dalam mendidik para santri harus serius serta melakukan dengan penuh keikhlasan.
Hal itu disampaikan Gus Jazil -panggilan Jazilul- saat beraudiensi dengan para guru Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Sunanul Muhtadin di Desa Kertosono, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Sabtu (7/8).
”Guru dalam mengajar harus ikhlas. Kita para guru harus mendidik santri atau murid-murid kita layaknya kita mendidik anak kita sendiri,” tutur Gus Jazil dalam acara yang dihadiri Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani.
Menurut Gus Jazil, mendidik siswa bukan tugas mudah dan hasilnya pun tidak bisa langsung bisa dilihat dalam waktu singkat. Dia pun berpesan agar ponpes tersebut sebagai ladang untuk mendidik anak-anak menjadi generasi muda yang berkualitas.
Dia mengingatkan pentingnya menciptakan suasana pembelajaran yang menyenangkan. Gus Jazil berharap tidak ada lagi metode pembelajaran yang menerapkan semacam hukuman (punishment) seperti yang dulu sering diterapkan karena itu sudah tidak sesuai dengan era sekarang.
"Santri usia SMP itu memang masih banyak waktu untuk bermain. Maka cara pembelajaran juga perlu dengan banyak menyuguhkan permainan. Belajar yang menyenangkan," ucap Dewan Pembina Ponpes Sunanul Muhtadin itu.
Selain itu, guru-guru juga diminta untuk menjadikan para santri cinta atau dekat dengan Al Quran. Setiap hari, santri harus dibiasakan untuk membacanya dan dimotivasi untuk lebih bersemangat mencari ilmu.
"Senang untuk mencari ilmu itu basic-nya, ya, membaca. Anak-anak harus sering-sering diajak ke perpustakaan agar gemar membaca. Budaya membaca itu yang harus dikembangkan bagaimana anak-anak bergairah untuk membaca,” tuturnya.
Gus Jazil menyambangi Ponpes Modern Sunanul Muhtadin di Desa Kertosono, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, Sabtu (7/8).
- Majelis Masyayikh Berkomitmen Memperkuat Peran Pesantren
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- BMH Yogyakarta Salurkan Kasur Baru untuk Santri di Pesantren Tahfidz Cahaya Al-Qur'an
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Daarut Tarmizi Rayakan Khatam Al-Qur’an 30 Juz dan Sertifikasi Guru Tahfizh
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini