Gus Menteri Salurkan Bantuan untuk BUMDes di Ambon

jpnn.com, AMBON - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar alias Gus Menteri memberikan bantuan kepada lima Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kota Ambon, Maluku.
Masing-masing BUMDes mendapat bantuan permodalan Rp 75 juta.
"Saya tinggalin (bantuan) untuk lima BUMDes. Nanti silakan didistribusikan di mana," kata Gus Menteri kepada sejumlah pejabat Pemerintah Kota Ambon saat meninjau BUMDes Hatukau Desa Batu Merah, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Maluku, Jumat (29/1).
Gus Menteri tengah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan aktivitas ekonomi BUMDes.
Mulai dari penyederhanaan regulasi, hingga upaya mendekatkan BUMDes dengan berbagai offtaker sesuai produk unggulan yang dimiliki.
"Memang ini (offtaker) masalah yang dirasakan BUMDes secara nasional. Maka kami terus perluas jaringan, agar di samping kami ingin harga produksi menjadi murah, produk juga bisa dipasarkan dengan harga yang baik," ujarnya.
Gus Menteri mengatakan, pemilihan unit usaha BUMDes harus dilakukan melalui kajian potensi desa.
Meski demikian ia mengingatkan bahwa unit usaha BUMDes yang dikembangkan tersebut tidak boleh menjadi pesaing bagi usaha warga desa di desa setempat.
Gus Menteri membagikan bantuan untuk BUMDes di Kota Ambon, Maluku. Masing-masing BUMDes mendapat Rp 75 juta. Gunakan dengan bijaksana.
- Bupati Pessel Instruksikan Pengawasan Harga Pangan Selama Ramadan
- Konon, Kopdes Merah Putih jadi Upaya Revolusioner Demi Menguatkan Ekonomi Rakyat
- Penghentian Sepihak Pendamping Desa, Wakil Ketua Komisi V DPR: Jangan Karena Like and Dislike
- Kemendes PDT Punya Peran Besar Menopang Ketahanan Pangan
- Mendes Yandri Ajak Ahmad Luthfi Manfaatkan BUMDes untuk Pangkas Kemiskinan di Jateng
- Teken MoU dengan Kemenkum, Mendes Yandi Ingin Percepat Badan Hukum BUMDes