Gus Nabil Desak Polisi Menindak Anji dan Hadi Pranoto

Gus Nabil Desak Polisi Menindak Anji dan Hadi Pranoto
M Nabil Haroen atau yang akrab disapa Gus Nabil. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Muchamad Nabil Haroen atau Gus Nabil meminta kepolisian melakukan tindakan tegas terhadap Erdian Aji Prihartanto atau Anji dan Hadi Pranoto.

Gus Nabil menilai video Anji dengan Hadi Pranoto yang mengklaim menemukan obat COVID-19 mengarah pada penyesatan informasi.

"Harus ada tindakan tegas dari pemerintah dan aparat keamanan untuk memberikan teguran dan punishment atas penyesatan informasi publik," kata Gus Nabil dalam pesan singkatnya kepada awak media, Rabu (5/8).

Menurut Gus Nabil, Hadi Pranoto menyesatkan publik dengan segala klaimnya di dalam video yang viral.

Klaim itu yang berpotensi menghadirkan dampak besar dalam penanganan pandemi COVID-19.

Terhadap Anji yang memberi ruang bagi Hadi juga harus diberi teguran.

Bahkan, jika dimungkinkan diproses hukum setelah memberi panggung bagi Hadi untuk menyampaikan klaimnya.

"Jika terbukti melanggar hukum, merugikan negara dalam penyesatan informasi," beber dia.

Gus Nabil meminta kepolisian menindak Anji dan Hadi Pranoto terkait klaim menemukan obat COVID-19

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News