Gus Nabil Singgung Soal Karantina Wilayah Akibat Wabah Corona, Begini Catatannya
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Muchamad Nabil Haroen menyinggung wacana karantina wilayah akibat penyebaran virus Corona (Covid-19) di berbagai kawasan di Indonesia.
Nabil Haroen yang akrab disapa Gus Nabil ini melihat beberapa desa sudah bergerak dengan cara masing-masing. “Namun, sebagian masih bingung dengan penanganan terhadap mereka yang pulang kampung dari perantauan,” kata Gus Nabil dalam keterangan persnya, Senin (30/3).
Pada kesempatan itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat Pagar Nusa Nahdlatul Ulama ini menyampaikan tiga catatan.
Pertama, Gerakkan Pemuda, bentuk Satgas Desa. Menurut Gus Nabil, saat ini sudah banyak desa yang bergerak dengan caranya masing-masing, namun banyak juga yang masing pasif, menunggu instruksi dari pemerintah.
“Saya menyarankan, Kementerian Desa dan PDTT dan Kementerian Pemuda dan Olahraga serta instansi terkait untuk bergerak membentuk satgas desa yang berisi pemuda-pemuda desa, bekerja sama dengan apara desa dan tim medis desa,” katanya.
Satgas desa, kata dia, untuk antisipasi virus Corona (Covid-19) ini. Satgas Desa terdiri dari 10-20 pemuda desa (disesuaikan luas wilayah dan jangkauan) yang bertugas memastikan pengamanan perbatasan, bantuan terhadap tenaga medis setempat, dan pencatatan terhadap pendatang (perantau yang pulang kampung).
Kedua, mari jaga ketahanan pangan di desa. Menurutnya, Satgas juga bergerak untuk mendata mereka yang benar-benar membutuhkan bantuan makanan selama masa krisis/pandemik ini.
Di sisi lain, mendata aghniya (orang kaya) atau mereka yang siap berderma memberi makanan terhadap mereka yang benar-benar membutuhkan. Dengan demikian, masing-masing desa mengetahui tantangan masing-masing, sekaligus mendapatkan solusi atas tantangan itu.
Muchamad Nabil Haroen atau Gus Nabil menyinggung soal wacana karantina wilayah akibat penyebaran virus Corona (Covid-19) di berbagai kawasan di Indonesia.
- Pagar Nusa Mesir Resmikan Warga Baru Angkatan 3, Gus Nabil Haroen Tekankan Pentingnya Diaspora
- Waspadai Penularan Covid-19 Varian ERIS saat Nataru, Begini Gejalanya
- Dinkes Sumsel Minta 2.000 Vial Vaksin Sinovac ke Kemenkes
- NU Adalah Kunci, Nahdiyin Jadi Penentu Pemenang Pemilu
- FBI Percaya Covid-19 Lahir di Fasilitas Milik China Ini
- Di Acara Imlek, Jokowi Ungkap Alasan Mengapa Tidak Lockdown, Lalu Bahas Rekening Orang