Gus Yaqut Pastikan PKB Partai Paling Solid Dunia Akhirat
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Agama yang juga Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Yaqut Cholil Qoumas membantah keras isu Musyawarah Luar Biasa (MLB) yang belakangan santer beredar di masyarakat.
Gus Yaqut, sapaannya, memastikan bahwa PKB di bawah kepemimpinan Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus AMI solid dan tidak ada masalah apapun di internal partai.
“Kami enggak ngerti siapa itu yang ngomong. Yang jelas saya ini ke sini (ke kantor DPP PKB) berarti solid kan, enggak ada apa-apa," ujar Gus Yaqut kepada wartawan, Senin (19/4).
Dia pun mempertanyakan pihak yang mendorong adanya MLB di PKB.
“Siapa yang dorong? Kader yang mana? Kan harus dicek dulu. DPC, DPC mana? Benar enggak itu DPC, jangan-jangan DPC-DPCan, jangan-jangan DPC yang dibikin. Ya kan," imbuh Gus Yaqut.
Ketua PKB yang membidangi Pertahanan dan Keamanan itu menegaskan, informasi yang beredar terkait MLB itu tak dapat dipertanggungjawabkan. Dia bahkan mengaku sudah berkomunikasi dengan salah satu nama yang diduga memantik isu tersebut.
“Saya tidak tahu itu suara dari mana, dan saya sudah tanya si Ahmad (Ketua DPC PKB Karawang, Ahmad Zamakhsyari), siapa itu, saya kenalnya Jimmy sih, bukan Ahmad. Dan dia mengklarifikasi, dia enggak pernah bicara itu,” ungkap Gus Yaqut.
Gus Yaqut menegaskan, PKB di bawah kepemimpinan Gus AMI justru mampu menorehkan prestasi yang cukup baik selama ini. Baik di kancah perolehan kursi parlemen, maupun di pemerintahan.
Gus Yaqut memastikan bahwa PKB solid dan tidak ada masalah apapun di internal partai.
- Dita PKB: Masih Ada Pilihan Selain Menaikkan PPN Demi Menggenjot APBN
- Nadya Roihana: PKB Mengutuk Kekerasan di Pilkada Sampang
- Kiai Ma'ruf: PKB Konsisten Memperjuangkan Nilai-Nilai Keberagaman
- Gus Imin Dukung Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
- Program Pemutihan PKB di Banten Sukses Tingkatkan Penerimaan Pajak Rp 64,3 Miliar
- Pilgub Jatim: Kiai Ma'ruf Amin Serukan Pemilih PKB Menangkan Luluk-Lukman