Guys Siap-Siap, Ada 5000 Saingan di BII-Maybank Bali Marathon 2015
jpnn.com - JAKARTA - PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) mengumumkan 5.000 pelari dari dalam dan luar negeri, telah registrasi untuk mengikuti lomba lari internasional BII-Maybank Bali Marathon (BMBM) 2015 yang akan digelar pada 30 Agustus mendatang di Gianyar, Bali.
Penyelenggaraan BMBM 2015 pada tahun keempat ini ditandai dengan meningkatnya animo para peserta. Slot pada kategori full marathon–FM 42,195 km telah terisi penuh hanya dalam waktu kurang dua minggu sejak masa registrasi dibuka pada 18 April 2015.
Untuk itu panitia penyelenggara telah melakukan penambahan slot guna mengakomodasi minat para peserta pada kategori full marathon ini. Tetapi slot tambahan yang diberikan dan dibuka pada 6 Mei 2015 telah terisi penuh hanya dalam waktu kurang dari dua jam.
Demikian juga animo pada half marathon-HM (21,0975 km) dan 10K juga meningkat dan slot-nya telah habis pada 11 Mei 2015 atau 3 (tiga) bulan menjelang Hari Lomba.
"Kami amat gembira dan berterima kasih atas meningkatnya animo peserta untuk mengikuti BMBM 2015. Kami akan menjaga kualitas pelaksanaan event dan memastikan kenyamanan dan keamanan yang terbaik bagi para peserta," papar Presiden Direktur BII Taswin Zakaria dalam jumpa pers persiapan final BMBM 2015 di kantor Pusat BII, Senayan, Jakarta, Kamis (6/8).
"Maka itu kami membatasi peserta maksimum 5.000 pelari, baik itu peserta umum, atlet nasional/daerah maupun mitra sponsor yang telah mendukung penyelenggaraan event ini," tambahnya.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, pada penyelenggaraan tahun ini BII hanya membuka registrasi secara on line melalui situs www.balimarathon.com dan meniadakan registrasi secara walk-in, yang sebelumnya dilakukan melalui kantor-kantor cabang BII atau mitra BII.
Rute full marathon dan half marathon BMBM 2015 telah mendapatkan sertifikasi sejak penyelenggaraan BMBM pertama pada 2012 dari International Measurement Certificate number INA2012/009 dan telah disahkan Association of International Marathons and Distance Races (AIMS).
JAKARTA - PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) mengumumkan 5.000 pelari dari dalam dan luar negeri, telah registrasi untuk mengikuti lomba lari
- Bali United Vs Persib Bandung Dramatis, 2 Gol, 12 Kartu Kuning, 1 Merah
- Ini Kata Iwan Bule Terkait Pemecatan STY & Rumor Patrick Kluivert Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
- Saleh: Tidak Perlu Berpolemik terkait Pemberhentian STY
- Pujian Marc Marquez Untuk Gigi Dall'lgna
- Bank Mandiri Resmi jadi Mitra Utama IBL 2025, Siap Memajukan Basket Nasional
- Rapor Patrick Kluivert di Tim Terakhir, Seumur Jagung