H-1, Kondisi Pelabuhan Merak Masih Lengang

jpnn.com - BANTEN - Kepadatan penumpang belum terjadi di Pelabuhan Merak, Banten pada H-1. Corporate Secretary ASDP Indonesia Ferry Christine Hutabarat mengatakan, sejauh ini lalu lintas di Pelabuhan Merak masih lancar dan terkendali.
"Siang H-1 hari ini kondisi di Pelabuhan Merak sangat lengang dengan cuaca cerah dan gelombang laut normal," ujar Christine dalam pesan singkatnya, Kamis, (16/7).
Lengangnya Pelabuhan Merak sampai siang ini menurut Christine, karena puncak arus mudik penumpang maupun kendaraan yang menyeberang di Pelabuhan Merak sudah terjadi pada H-2, Rabu (15/7) kemarin.
Di mana ada 127.389 penumpang dan 13.007 jumlah kendaraan yang berhasil diseberangkan ke Sumatera. Namun, meski H-1 Pelabuhan Merak masih terlihat lengang, masih ada beberapa pemudik yang melakukan perjalanannya hari ini.
"Kepadatan penumpang di Pelabuhan Merak sudah terjadi pada H-2 kemarin, tapi masih ada beberap pemudik jarak dekat yang melakukan perjalanan hari ini," tandas Christine. (chi/jpnn)
BANTEN - Kepadatan penumpang belum terjadi di Pelabuhan Merak, Banten pada H-1. Corporate Secretary ASDP Indonesia Ferry Christine Hutabarat mengatakan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo & Gibran Kompak Hadir Penutupan Kongres Demokrat, Lagu Kamu Ngga Sendirian Berkumandang
- Ratusan Kader Demokrat Sambut Kehadiran Mbak Puan & Bambang Pacul di Penutupan Kongres ke VI
- BHR Outlook 2025, SETARA Institute Identifikasi 10 Isu Prioritas Bisnis & HAM di Indonesia
- KPK Ancang-ancang Ambil Tindakan Terkait Laporan Suap Pemilihan Pimpinan DPD
- Di Hadapan Akademik UGM, Eddy PAN Ungkap Pentingnya Kebijakan Berbasis Data
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19