H-5 Idulfitri, Truk Masih Ramai Beroperasi di Tol Cikarang-Cikampek
jpnn.com, CIKAMPEK - Kendaraan yang melintasi tol Cikarang-Cikampek tidak hanya kendaraan pribadi maupun bus. Truk-truk pun ramai melintas. Baik truk boks maupun terbuka.
Pantauan JPNN.com, truk terbuka yang hanya ditutupi terpal ini cukup mengganggu lancarnya arus lalu lintas. Karena beban yang dibawa terlalu berat menyebabkan jalannya melambat.
(Baca Juga: Arus Mudik H-5 Lebaran, Tol Jakarta - Cikampek Lancar Jaya)
Beruntung jalur tol Cikarang-Cikampek lancar jaya sehingga keberadaan truk-truk tidak terlalu berpengaruh.
"Ini bukannya truk sudah dilarang beroperasi ya. Kok masih banyak yang lalu-lalang di jalan tol," ujar Rini, pemudik asal Yogyakarta, Jumat (31/5).
Yang membuat pengendara kesal, pengemudi truk ini mengambil jalur cepat. Padahal ada rambu lalu lintas yang sudah mengingatkan kendaraan bermuatan besar maupun truk berada di jalur lambat. Hanya sesaat berada di jalur lambat tapi kemudian berpindah ke jalur cepat. (esy/jpnn)
Pengendara lain kesal, karena pengemudi truk mengambil jalur cepat. Padahal ada rambu lalu lintas yang sudah mengingatkan kendaraan bermuatan besar maupun truk berada di jalur lambat.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Antusiasme Mudik Gratis Tinggi, Pemprov Jateng Upayakan Tambah Kuota di Idulfitri 2025
- Jasa Raharja Raih Penghargaan Kolaborasi Aktif Pengamanan Arus Mudik dan Arus Balik
- Rayakan Iduladha, Warga Semarang Tetap Santap Ketupat, Tak Hanya saat Idulfitri Saja
- Indikator Sebut Publik Puas dengan Kinerja Polri selama Mudik Lebaran 2024
- Festival Ramadan HaloZakat 1445 Sukses, Heris: Bantu Mengentaskan Kemiskinan
- Clara Shinta Habiskan Libur Lebaran di Rumah Eks Mertua