H-6, KAI Sediakan Kereta Pengangkut Motor Pemudik
jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menyediakan rangkaian kereta untuk mengangkut sepeda motor bagi para pemudik. Untuk tahun ini, perseroan menyediakan dua rangkaian kereta selama lebaran.
Fasilitas tersebut diberikan untuk mempermudah pemudik yang ingin berkendara selama lebaran di kampung halamannya. Tahun lalu, PT KAI juga sudah menerapkan kebijakan yang serupa.
"Kami juga ingin memberi fasilitas angkutan motor pemudik. Per harinya akan ada dua rangkaian kereta. Itu untuk mempermudah saudara-saudara yang ingin merayakan Idul Fitri di daerah. Siapa tau mau muter-muter pakai motor di sana," ujar Direktur Utama PT KAI, Edi Sukmoro di Jakarta, Kamis (23/4).
Dua rangkaian kereta pengangkut motor pemudik tersebut bakal tersedia mulai H-6 lebaran. Satu rangkaian kereta nantinya mampu mengangkut sekitar 400 unit motor. Kalkulasinya, satu gerbong diperkirakan bisa mengangkut 50 motor.
“Teknis pemesanan tiket angkutan motor pemudik baru dirilis H-60 berbarengan dengan jumlah kereta tambahan,” tegas mantan Direktur Aset PT KAI tersebut. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menyediakan rangkaian kereta untuk mengangkut sepeda motor bagi para pemudik. Untuk tahun ini, perseroan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan
- Kemenko Perekonomian Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital
- Dihadiri 25 Pakar & Praktisi Terkemuka, IKF 2024 Diikuti Lebih dari 1.600 Peserta
- Dukung Indonesia Fintech Summit 2024, Perusahaan Digital Rasakan Literasi Masyarakat Makin Tinggi
- Puluhan Perusahaan Raih BUMN Branding & Marketing Awards 2024