H-9 Lebaran, Penumpang di Terminal Kalideres Melonjak Tajam

jpnn.com, JAKARTA - Penumpang di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, melonjak tajam pada H-9 Lebaran dibanding beberapa hari sebelumnya.
"Biasanya penumpang 100 per hari, kemarin ada 418 penumpang yang berangkat dari terminal," kata Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen, Minggu (24/4).
Mayoritas penumpang tersebut berangkat ke wilayah Pulau Sumatra dan Pulau Jawa, yakni Padang, Palembang, Lampung dan Jawa Tengah.
Menurut Revi, jumlah tersebut diperkirakan terus meningkat hingga H-3 dan H-2 dengan perkiraan penumpang sebanyak 3.500.
Dia juga memperkirakan Perusahaan Otobus (PO) akan mengerahkan seluruh armadanya menjelang puncak keberangkatan arus mudik dari saat ini yang beroperasi ada 70 bus.
"Diperkirakan 150 bus akan beraktivitas pada H-3 Lebaran nanti," ujarnya.
Kendati demikian, Revi menilai jumlah keberangkatan penumpang dari terminal pada musim mudik lebaran tahun ini jauh berkurang jika dibandingkan dengan 2019.
Pada 2019 saja, tercatat ada 4 ribu penumpang yang berangkat dari Terminal Kalideres pada H-7 Lebaran.
Kepadatan terjadi di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, pada H-9 Lebaran. Ratusan pemudik meninggalkan Jakarta menuju sejumlah wilayah di Jawa dan Sumatra
- RAFI 2025: Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Cek Langsung Stok dan Kualitas BBM di Baubau
- IFG Beri Perlindungan Asuransi Perjalanan Bagi Para Peserta Mudik Gratis BUMN 2025
- BTN Gelar Mudik Gratis untuk Ratusan Peserta, Cek Syaratnya di Sini!
- Mudik Lebaran Tahun Ini Bisa Pakai Skutik Anyar Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
- Dukung Kelancaran Arus Mudik 2025, SIG Jamin Kekokohan Konstruksi Tol Jogja-Solo
- Pastikan Mudik Tenang, Hutama Karya Gelar Apel Siaga Serentak