Ha Ha Ha... Kocaknya Pak Tito Komentari Hari Ibu

jpnn.com - JAKARTA - Tanggal 22 Desember selalu diperingati sebagai Hari Ibu. Kali ini, Hari Ibu jatuh pada hari ini (22/12).
Lantas, apa komentar Kapolri Jenderal Tito Karnavian tentang Hari Ibu? Sembari berkelakar, orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu menyodorkan jawaban.
“Kita harus menghargai peran ibu-ibu ini. Karena tanpa ibu-ibu tidak ada bapak-bapak. Ha ha ha," kelakarnya usai apel pasukan Operasi Lilin 2016 di Monas, Gambir, Jakarta Pusat.
Tito pun berharap agar momentum Hari Ibu bisa membangun semangat kaum laki-laki untuk lebih perhatian terhadap wanita. Tidak terbatas pada suami semakin perhatian ke istri, tetapi juga anak ke ibu.
"Suami memberikan perhatian kepada ibu dan istrinya, anak-anak memberikan perhatian kepada ibu-ibunya masing-masing. Dan ibu-ibu lebih memberikan perhatian kepada suaminya dan anak-anaknya," tegasnya.(mg4/jpnn)
JAKARTA - Tanggal 22 Desember selalu diperingati sebagai Hari Ibu. Kali ini, Hari Ibu jatuh pada hari ini (22/12). Lantas, apa komentar Kapolri Jenderal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Akan Ada Verval Dokumen sebelum Tes PPPK Tahap 2, Inilah Tujuannya
- Hari Ini Presiden Prabowo Luncurkan Danantara
- PPPK 2024 Tahap 1 Menerima Gaji Perdana 4 Bulan Lagi, Sabar ya
- 10 Tahun Berdiri dengan Bangunan Seadanya, Sekolah di Ujung Garut Selatan Ini Akhirnya Direnovasi
- BMKG Meminta Warga Waspada Banjir Rob di 17 Wilayah di Indonesia, Catat Daerahnya
- 5 Berita Terpopuler: Pengumuman Seleksi PPPK Muncul, Info BKN Bikin Degdegan, Ada soal Gaji Paruh Waktu