Ha Ha Ha... Penjudi Kabur dari Kejaran Polisi Malah Jatuh ke Sawah

jpnn.com - TEGAL - Sejumlah orang yang diduga tengah menggelar judi di Desa Setu, Kecamatan Tarub Kabupaten Tegal pada Sabtu (10/12) sore kalang kabut. Mereka bubar dan melarikan diri karena digerebek polisi.
Tapi polisi tak membiarkan para penjudi kabur. Karenanya, terjadilah aksi kejar-kejaran.
Budi (40), warga yang tinggal sekitar lokasi penggerebekan menuturkan, kejadian bermula saat sejumlah orang tengah bergerombol di pinggir sawah di desanya. Beberapa saat kemudian, sejumlah petugas berpakaian Polisi dan preman datang ke tempat tersebut.
"Mereka yang bergerombol mendadak lari ke tengah sawah. Banyak juga yang jatuh ke sawah," paparnya.
Informasi yang berhasil dihimpun menyebut sedikitnya ada lima orang yang diamankan dari lokasi beserta sejumlah barang bukti. Para pelaku langsung dibawa ke Polsek Tarub untuk diperiksa.(muj/zul/jpg)
TEGAL - Sejumlah orang yang diduga tengah menggelar judi di Desa Setu, Kecamatan Tarub Kabupaten Tegal pada Sabtu (10/12) sore kalang kabut. Mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi