Ha ha, Jacksen F Tiago Ingin Merumput Lagi

jpnn.com, BANJARMASIN - Jacksen F Tiago mengaku ingin kembali merumput ke lapangan hijau bersama Barito Putera untuk mengarungi kompetisi Liga 1.
Pengakuan Jacksen muncul saat menanggapi regulasi yang di terapkan PSSI mengenai batasan pemain berusia di atas 35 tahun yang ada di dalam sebuah tim.
Seperti yang di ketahui, PSSI hanya memperbolehkan 3 pemain saja yang berusia di atas 35 tahun dalam sebu ah tim.
Saat ini Barito hanya memiliki satu pemain saja yang berusia di atas 35 tahun yakni Ambrizal.
Saat ditanya apakah sebagai pelatih cukup puas dengan hanya satu nama pemain senior di atas 35 tahun saja dalam tim Barito Putera.
Jacksen justru menyatakan siap kembali merumput bersama Barito Putera jika diperlukan.
“Kalau perlu saya nanti yang ikut bermain jika masih kurang dengan Ambizal saja,” kata head coach Barito Putera itu.
Ternyata pelatih berusia 48 tahun itu hanya bergurau. Sambil tertawa ia menegaskan sudah cukup dengan seorang Ambrizal yang saat ini menjadi satu-satunya pemain Barito Putera yang berusia di atas 35 tahun.
Jacksen F Tiago mengaku ingin kembali merumput ke lapangan hijau bersama Barito Putera untuk mengarungi kompetisi Liga 1.
- Pukul Arema FC, Madura United Menjauh dari Zona Merah Liga 1
- PSS Pincang, Persib Pantang Anggap Remeh
- Arema FC Vs Madura United Malam Ini, Dalberto Jadi Sorotan
- Berita Duka: Abdi Tunggal Meninggal Dunia
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan