Ha ha...Hakim Parlas Nababan Ngaku tak Melihat Meme Dirinya
jpnn.com - PALEMBANG – Meme mengenai sosok hakim Parlas Nababan ramai diperbincangkan di media social. Namun, wakil ketua Pengadilan Negeri (PN) Palembang itu santai menanggapi meme yang mencibirnya itu.
Dia mengaku tak terlalu terlalu terganggu dengan tudingan miring dan cemooh terhadap dirinya karena telah menolak gugatan Kementerian LHK terhadap PT BMH (Bumi Mekar Hijau).
“Tidak masalah, masyarakat berhak berpendapat,” ujar pria asal Medan itu, kemarin. Parlas juga mengaku belum melihatnya secara langsung seperti apa meme dirinya.
“Saya belum lihat. Hp saya saja seperti ini,” ungkapnya sembari memerlihatkan hp jadul (jaman dulu) miliknya tanpa kamera dan layar canggih.
Menurut Parlas, kalau pun ada yang tidak sesuai dengan fakta hukum, KLHK dan masyarakat dipersilakan melakukan upaya hukum.
“Selebihnya, saya no comment, ya. Lebih lanjut tanyakan Humas saja. Bukan maksud saya menghindar, tapi memang begitu prosedurnya,” jelasnya. (way/wia/ce1/sam/jpnn)
PALEMBANG – Meme mengenai sosok hakim Parlas Nababan ramai diperbincangkan di media social. Namun, wakil ketua Pengadilan Negeri (PN)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi