Habib Aboe PKS Tuntut Kapolri Listyo Sigit Prabowo Menyelesaikan 4 PR Ini

jpnn.com, JAKARTA - Komjen Listyo Sigit Prabowo telah direstui Komisi III DPR sebagai Kapolri, setelah melewati uji kepatutan dan kelayakan, Rabu (20/1).
Sembilan fraksi yang ada di komisi sepakat menyetujui calon Kapolri yang diusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut.
"Selamat atas diusulkannya Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri yang telah menyelesaikan uji kepatutan di Komisi III DPR," kata anggota Komisi III DPR Habib Aboe Bakar Al Habsy, Kamis (21/1).
Habib Aboe mengatakan ada empat pekerjaan rumah (PR) yang menunggu Listyo saat nanti menjadi Kapolri baru.
Pertama, melanjutkan reformasi di kepolisian. Hal ini perlu dilakukan untuk lebih meningkatkan performa institusi Polri dalam menjalankan tugasnya.
Secara khusus reformasi ini perlu menguatkan independensi Polri. Ini untuk menjawab persoalan yang disampaikan salah satu penyidik KPK, Novel Baswedan yang menyatakan bahwa banyak faksi di Polri yang sarat kepentingan dan saling menyandera. Sehingga Pimpinan Polri tidak berani mereformasi Polri menjadi institusi yang dipercaya.
Artinya, Habib Aboe menjelaskan, ada dua hal yang saling terkait yaitu independensi dan soliditas.
Menurutnya, sepanjang institusi bekerja tegak lurus menjalankan tugas secara independen, maka soliditas korps akan bisa terjaga dengan baik.
Empat PR besar menanti Komjen Listyo Sigit Prabowo yang bakal segera dilantik menjadi Kapolri. Apa saja?
- PPATK Apresiasi Kinerja Pemerintah dan Polri dalam Penindakan Judi Online
- Keberadaan Kasat Reskrim Iptu Tomi yang Hilang saat Memburu KKB pada 2024 Masih Misteri
- Penyelundupan Narkoba ke Rutan Polresta Samarinda, 3 Polisi Terancam PTDH
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Ramai Lagi, UGM Berkomunikasi dengan Polri
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan