Habib Aboe Puji Komitmen Kapolri Membersihkan Institusi Polri
jpnn.com - JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR Habib Aboe Bakar Al Habsy memuji langkah cepat dan tegas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menindak anggota Polri yang diduga terlibat kasus narkoba.
"Langkah cepat dari Kapolri saat menerima laporan adanya oknum personel yang menjadi pengedar narkoba, layak untuk diapresiasi," kata Habib Aboe, Jumat (14/10).
Habib Aboe menyampaikan ini merespons langkah Kapolri Jenderal Listyo menindak tegas Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa Putra dalam kasus narkoba.
Menurut Habib Aboe, sikap tegas Kapolri Jenderal Listyo menindak semua personel terlibat tanpa pandang bulu juga patut diapresiasi.
"Ini membuktikan Kapolri memiliki komitmen yang tinggi dalam membersihkan institusi Polri, termasuk soal narkoba," ungkapnya.
Sekretaris jenderal Partai Keadilan Sejahtera (Sekjen PKS) itu menilai bahwa hal itu akan menjadi pembelajaran untuk para personel Polri lain yang tidak tegak lurus dengan Tri Brata dan Catur Prasetya.
Menurutnya, langkah cepat dan sikap tegas Kapolri Jenderal Listyo ini patut mendapatkan dukungan dari berbagai pihak.
Dia menyatakan bahwa hal ini penting sebagai upaya untuk mengembalikan citra Polri di mata publik.
Habib Aboe memuji langkah Kapolri Jenderal Listyo menindak tegas Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa Putra dalam kasus narkoba.
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini