Habib Bahar Ajukan Surat Penangguhan Penahanan, Kombes Ibrahim Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Habib Bahar Smith resmi ditahan seusai ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan ujaran kebencian.
Tak berlangsung lama, Habib Bahar kemudian mengajukan surat penangguhan penahanan.
"Sudah mengajukan surat penangguhan penahanan," kata kuasa hukum Habib Bahar Ichwan Tuankotta kepada JPNN.com, Rabu (5/1).
Ichwan mengaku penangguhan penahanan itu diajukan pada Selasa (4/1) dini hari.
"Dini hari pagi jam 1 (Selasa, 4 Januari)," kata Ichwan.
Terpisah, Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Ibrahim Tompo mengatakan pihaknya belum menerima surat penangguhan penahanan yang dilayangkan tim hukum Habib Bahar.
"Belum ada surat pengajuannya yang kami terima," kata Ibrahim.
Sebelumnya, Kombes Ibrahim mengatakan Habib Bahar ditetapkan sebagai tersangka seusai penyidik kepolisian menemukan bukti yang cukup.
Habib Bahar resmi ditahan seusai ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan ujaran kebencian.
- Bawaslu Minta Setop Penyebaran Hoaks dan Ujaran Kebencian Terkait Pilkada Serentak
- Denny Sumargo Beberkan Alasan Satroni Rumah Farhat Abbas, Khawatir Keselamatan Istri
- Ini Alasan Denny Sumargo Nekat Datangi Rumah Farhat Abbas, Oh Ternyata
- Kabulkan Penangguhan Penahanan Gunawan Sadbor, Polisi Beri Penjelasan Begini
- Gegara Ucapan Ini, Denny Sumargo Dilaporkan ke Polisi, Waduh
- Pria Asal Jember Ini Berani Sebut Warga NU Bodoh di Medsos, Begini Jadinya