Habib Rizieq Akan Sapa Umat Islam di Sepanjang Jalan
jpnn.com - JAKARTA – Aksi Bela Islam III akan digelar pada 2 Desember mendatang.
Unjuk rasa super damai ini akan diisi dengan dzikir dan doa bersama di pelataran Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat, selama empat jam, sejak pukul 08.00 WIB pagi.
Aksi massa akan ditutup dengan tausiyah oleh khatib Ketua MUI, KH. Ma'ruf Amin, sebelum digelar Shalat Jumat, sekira pukul 12.00 WIB.
"Aksi dilakukan dengan gelar sejadah, duduk berdzikir dan tausiyah sebelum salat Jumat. Dari pukul 08.00 WIB hingga Shalat Jumat, dengan khotib KH. Ma'ruf Amin," ujar Ketua Dewan Pembina GNPF-MUI, Habib Rizieq Shihab, Senin (28/11).
Usai Shalat Jumat, Rizieq menjamin, massa akan membubarkan diri dengan tertib.
Hal ini akan dipantau dan diawasi langsung oleh sejumlah tokoh-tokoh Islam yang ikut aksi tersebut.
"GNPF-MUI sepakat, usai salat Jumat akan sapa umat Islam di sepanjang jalan, sekaligus melepas mereka dengan tertib," papar Imam Besar FPI tersebut.
Selain itu, Rizieq menegaskan, pihaknya tidak bertanggung jawab jika ada gerakan di luar kesepakatan dalam aksi tersebut.
JAKARTA – Aksi Bela Islam III akan digelar pada 2 Desember mendatang. Unjuk rasa super damai ini akan diisi dengan dzikir dan doa bersama di
- Trisya Suherman: Lukisan Go Green Taruparwa Bisa jadi Penyemangat Para CEO
- Seniman Papua Bawa Pesan Ekologis di Jakarta Biennale 2024
- Masih Terima Endorsement Meski Sudah Jadi Pejabat Negara, Raffi Ahmad: Kan Enggak Ada Larangannya
- Anak Muda Indonesia Pendiri Desa Bumi Jadi Pembicara di Diskusi PBB
- Masyarakat Bersatu dalam Doa, Dukung Kepemimpinan Lucianty-Syaparuddin untuk Muba Sejahtera
- Naleya Genomik & RSAB Harapan Kita Kerja Sama untuk Pengembangan Tes Genetik Talasemia