Habib Rizieq Bakal Temui Polisi setelah 1 Mei

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya telah menyiapkan pemanggilan kedua bagi M Rizieq Shihab untuk diperiksa dalam kasus percakapan mesum yang menyeret Firza Husein. Imam besar Front Pembela Islam (FPI) itu pun bakal memenuhi panggilan Polda Metro Jaya pada awal mei mendatang.
Kuasa hukum Rizieq, Sugito Atmo Pawiro mengatakan, kemungkinan kliennya bisa menjalani pemeriksaan pada 2 atau 3 Mei mendatang. "Karena kami ini orang yang taat hukum, tentunya harus hadir, tapi beliau (Rizieq, red) masih sibuk," ucap Sugito, Kamis (27/4).
Dia menambahkan, Rizieq akan hadir untuk mengklarifikasi dan memastikan dugaan percakapan mesum dengan Firza hanya fitnah. Menurut Sugito, kliennya meyakini kasus itu mencuat karena dijadikan komoditas politik pada Pilkada DKI 2017.
"Saya meyakini Habib (Rizieq) korban fitnah. Saya melihat persoalan ini sangat politis," katanya.
Sebelumnya Kapolda Metro Jaya Irjen Mochammad Iriawan mengatakan, rizieq tak hadir saat pemanggilan pertama pada Selasa lalu (25/4). Namun, polisi segera menyiapkan panggilan kedua.
“Nanti akan kami panggil lagi. Kami berharap beliau bisa hadir untuk bisa berikan keterangan yang sebenar-benarnya apa yang dialami, dilakukan sehingga akan terang," ujatr Iriawan.
Iriawan menuturkan, panggilan kedua memang telah disiapkan, namun tidak dalam pekan ini. Apalagi polisi pada tanggal 1 Mei akan fokus pada pengamanan demo buruh karena bertepatan dengan May Day atau Hari Buruh Internasional.
"Kalau enggak tanggal dua, tanggal tiga ya. Yang pasti tidak tanggal satu karena Hari Buruh," tuturnya.
Polda Metro Jaya telah menyiapkan pemanggilan kedua bagi M Rizieq Shihab untuk diperiksa dalam kasus percakapan mesum yang menyeret Firza Husein.
- Perusahaan Travel Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Penipuan
- Masa Penahanan Nikita Mirzani Diperpanjang hingga 40 Hari
- Alasan Polisi Perpanjang Penahanan Nikita Mirzani
- Wanita di Depok Dirampok dan Diperkosa
- Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Dibongkar Polisi, Sahroni Mengapresiasi
- Polisi Panggil Aktivis KontraS Seusai Mengeruduk Lokasi Pembahasan RUU TNI