Habib Rizieq Coba Mengenang Isi Chat dengan Firza

Habib Rizieq Coba Mengenang Isi Chat dengan Firza
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya telah memeriksa M Rizieq Shihab di Arab Saudi. Pemeriksaan itu terkait kasus chat berkonten porno yang menjerat imam besar Front Pembela Islam (FPI) tersebut dengan Firza Husein.

Menurut Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Metro Jaya Kombes Adi Deriyan Jayamarta, pria yang kondang dengan nama panggilan Habib Rizieq itu bersikap kooperatif selama menjalani pemeriksaan. Rizieq menjadi saksi sekaligus tersangka dalam kasus itu.

"Dari pengakuan penyidik yang ditugaskan (memeriksa), beliau sangat kooperatif, sangat membuka waktu ketika di sela-sela ibadah. Beliau juga memberikan banyak masukan informasi yang kami butuhkan di pemeriksaan," ujar Adi, Selasa (22/8).

Ketika disinggung perkara konten porno yang ada di percakapan itu, kata Adi menambahkan, Rizieq tak menyampaikan bantahan. Namun, pria kelahiran Jakarta yang berulang tahun setiap 24 Agustus itu mencoba mengingat kembali chat dengan Firza karena telah berlangsung cukup lama.

"Tidak mengelak, yang pasti secara konten, jawaban  beliau mencoba mengingat kembali apakah memang pernah menyampaikan hal itu, karena beliau kan kejadiannya sudah cukup lama. Kan isi konten yang kami tanyakan, beliau mencoba mengingat kembali peristiwa itu," papar mantan penyidik di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu.

Untuk diketahui, polisi memeriksa Rizieq di Konsulat Jenderal RI di Jeddah pada 27 Juli. Polri mengirim lima penyidiknya untuk memeriksa tokoh yang selalu tampil berserban itu.(elf/JPC)


Polda Metro Jaya telah memeriksa M Rizieq Shihab di Arab Saudi. Pemeriksaan itu terkait kasus chat berkonten porno yang menjerat imam besar Front


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News