Habib Rizieq Dihina Komika McDanny, Novel Bamukmin Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Eks imam besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shinab diduga dihina oleh komika McDanny. Hal ini diketahui dari potongan video yang viral di media sosial (medsos).
Dalam video tersebut, McDanny terlihat tengah membawakan acara dengan diiringi musik dari disjoki perempuan.
Ketika McDanny berbicara, musik berhenti. “F*** Habib Rizieq,” ujar McDanny seraya tertawa.
Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Novel Bamukmin mengaku sudah tahu terkait penghinaan yang dilakukan McDanny.
Dia pun telah berkoordinasi dengan anggota kuasa hukum lainnya terkait upaya pelaporan ke polisi.
“Masih saya komunikasikan dengan kawan-kawan (sesama kuasa hukum) untuk pelaporan ke polisi,” kata Novel kepada JPNN, Minggu (17/10).
Novel menambahkan bahwa McDanny telah berbuat kesalahan besar dan ingin mengadu domba.
“Orang seperti ini diduga kuat sudah terpapar komunisme gaya baru yang memang salah satu kerjaannnya hanya menghina ulama," ujar pria yang juga menjadi Wasekjen PA 212 itu. (cuy/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Novel Bamukmin menanggapi kabar perihal komika McDanny yang diduga menghina Habib Rizieq Shihab.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Elfany Kurniawan
- Berdiri di Depan Massa Reuni Akbar PA 212, Habib Rizieq Menyampaikan Pesan, Lantang
- Habib Rizieq Cs Gugat Presiden, Gunakan Istilah G30S/Jokowi
- Anak Buah Prabowo Temui Habib Rizieq, Ini yang Dibicarakan
- Setelah Bebas Murni, Habib Rizieq akan Kembali Berdakwah
- Habib Rizieq Bebas Murni Hari Ini Atas Perkara Kriminalisasi
- Inilah 23 Amicus Curiae yang Dipertimbangkan MK, Ada dari Habib Rizieq, Megawati, dan Reza Indragiri